Satu Tempat Tidur Banyak Fungsi

0
863
Furniture Rumah
Furniture Rumah


Utaker merupakan tempat tidur dengan desain anti mainstream dari Ikea. Dengan model yang simple dan tidak menyuguhkan banyak detail rumit, furniture rumah ini cocok sekali untuk ruang tidur maupun ruang santai bergaya minimalis atau berkonsep Skandinavia. Warnanya yang alami akan cocok dipadukan dengan desain interior rumah Anda.

Utaker terbuat dari kayu pinus solid tanpa lapisan yang menonjolkan motif alami serat kayu. Kayu pinus sendiri merupakan salah satu jenis kayu paling kokoh dengan serat kayu alami yang indah. Furniture rumah berbahan kayu pinus biasanya tahan lama dan kokoh. Perawatannya pun tidaklah sulit.

Furniture Rumah
Furniture Rumah

Utaker merupakan solusi bagi Anda yang memiliki rumah mungil tanpa banyak ruang. Atau bagi Anda yang ingin furniture rumah multifungsi hingga lebih hemat tempat dan tidak ribet. Saat sedang bersantai, tumpuk kedua tempat tidur menjadi satu sofa yang nyaman. Saat ada yang menginap di rumah Anda, tinggal pisahkan tempat tidur dan jadikan dua tempat tidur single. 

Jika Anda ingin kasur yang lebih luas, cukup gabungkan secara horizontal. Tali tersembunyi yang berada di sisinya akan menahan tempat tidur supaya tidak bergerak. Jadi Anda bisa tidur nyenyak semalaman tanpa khawatir akan terjatuh atau merasa tidak nyaman karena sela di antara tempat tidur. Tempat tidur ini juga bisa menjadi solusi bagi Anda yang tidak memiliki kamar lebih untuk anak-anak. Dengan begini satu kamar bisa dihuni oleh dua orang anak.

Merawat Utaker sangat mudah. Cukup vernis secara teratur paling tidak setahun sekali. Bersihkan rangka tempat tidur dengan lap basah lalu keringkan. Maka kualitas dan keindahannya akan bertahan lama. Jangan lupa untuk menempatkannya di tempat yang kering. Kelembaban yang terus-menerus dapat merusak kayu pelan-pelan.

Bagi Anda penggemar furniture rumah simple dan multifungsi dengan aksen kayu yang hangat, Utaker sangat direkomendasikan. Jangan lupa bahwa semua produk Ikea telah menggunakan kayu bersertifikat resmi. Jadi Anda telah mendukung penggunaan kayu secara bijaksana demi kelangsungan hidup hutan yang lebih lama.