Tips Menyewa Kantor di Kota Besar

0
1657
rental office

Terbatasnya lahan perkantoran membuat para wirausahawan muda atau yang baru akan menggeluti dunia bisnis kesulitan untuk mendirikan kantor. Lahan kosong di kawasan pusat kota besar yang semakin terbatas, membuat kita harus mencari jalan alternatif untuk bisa mempunyai kantor untuk perusahaan sendiri. Salah satu dari solusi masalah tersebut adalah menyewa kantor atau rental office. Rent office menjadi salah satu pilihan para pengusaha untuk mempunyai kantor sendiri. Bagi anda yang berdomisili di kota-kota besar ada beberapa hal yang bisa dijadikan rujukan dalam menyewa kantor.

Berikut ini beberapa tips menyewa kantor di kota besar yang bisa membantu anda dalam menentukan pilihan dalam memilih kantor yang akan disewa.

1. Kondisi Bangunan

Pastikan kondisi dari bangunan yang akan dijadikan kantor dalam kondisi yang baik. Perhatikan kondisi keamanan dan kenyamanan dari gedung atau bangunan yang akan disewa. Jika menemui hal-hal yang membahayakan segera hubungi si pemilik untuk dicari solusinya. Carilah bangunan yang masih baru dan kokoh sehingga akan membuat pekerjaan anda di gedung tersebut menjadi aman dan nyaman.

2. Bentuk Bangunan

Tentukan bangunan seperti apa yang anda inginkan sebagai tempat bekerja anda dan para karyawan. Apakah bangunan 1 lantai, 2 lantai atau lebih dari 5 lantai. Jika jumlah karyawan anda sangat banyak, pilih bangunan atau gedung yang luas atau mempunyai 3 lantai lebih. Jika karyawan anda terhitung sedikit, maka pilih bangunan yang sesuai. Jangan salah memilih besar bangunan hingga nantinya akan mengganggu kinerja anda dan karyawan.

3. Harga Sewa

Sesuaikan harga sewa bangunan dengan budget yang anda miliki. Alokasikan sendiri pembiayaan untuk menyewa bangunan tiap bulan atau tahunnya. Jangan takut untuk bernegosiasi dengan si pemilik mengenai masalah harga sewa. Tentukan cara pembayaran dan durasi sewa. Apakah dibayar per-bulan atau per-tahun, dan berapa lama akan menyewa bangunan tersebut. Jangan lupa juga untuk membuat surat perjanjian untuk menghindari terjadinya sengketa.

Demikian tadi beberapa tips rental office atau menyewa kantor di kota besar yang bisa menjadi rujukan anda dalam memilih bangunan mana yang akan disewa.