Resep Cake Keju Untuk Kue Ulang Tahun Sederhana

0
3672
Resep Cake Keju Untuk Kue Ulang Tahun Sederhana
Resep Cake Keju Untuk Kue Ulang Tahun Sederhana

Ulang tahun memang serasa akan lebih komplit jika ada sebuah sajian kue ulang tahun yang istimewa. Kebanyakan dari kita mungkin untuk bisa memberikan sebuah kue ulang tahun untuk orang-orang terdekat adalah dengan cara membelinya di toko roti. Padahal tidak harus, kita bisa mengkreasikan sebuah resep kue ulang tahun sederhana sendiri di rumah. Kue ulang tahun tidak melulu harus yang ribet proses pembuatannya. Masih banyak juga yang mudah untuk dibuat dan bahan-bahannya pun mudah dijumpai, seperti salah satunya adalah Cake Keju. Seperti namanya, memang kue ulang tahun Cake Keju ini jelasnya juga ada kejunya. Seperti yang diketahui kalau keju adalah satu makanan yang banyak sekali disukai oleh masyarakat di semua kalangan, baik anak kecil, remaja dan bahkan juga orang tua. Nah, supaya langsung mencoba untuk mengkreasikan resep kue ulang tahun sederhana ini, simak bahan-bahan yang dibutuhkan dan cara membuat resep cake keju untuk kue ulang tahun sederhana berikut ini :

Bahan-Bahan :

  • Tepung terigu 150 gram
  • Blue Band Cake and Cookie 150 gram
  • Putih telur 5 butir
  • Kuning telur 12 butir
  • Gula pasir 150 gram
  • Cake emulsifer 1 sendok teh
  • Baking powder 1/2 sendok teh
  • Cream cheese secukupnya
  • Keju cheddar parut sesuai selera
  • Tiga buah cherry (boleh juga strawberry)

Langkah Pembuatan :

  1. Kocok terlebih dahulu gula bersama dengan telur dan juga cake emulsifer hingga mengembang
  2. Tambahkan dengan tepung terigu serta baking powder yang sudah diayak terlebih dahulu. Aduk sampai merata
  3. Lelehkan Blue Band Cake and Cookie dan tuangkan ke dalam adonan. Aduk kembali hingga semua bahan tercmpur rata
  4. Sipkan loyang berdiameter 22 cm dan olesi terlebih dahulu dengan Blue Band serta taburi dengan tepung tetigu sedikit
  5. Tuang adonan cake ke dalam loyang dan ratakan
  6. Masukkan ke dalam oven dengan suhu 175 derajat celcius, panggang selama kurang lebih 30 menit sampai matang
  7. Angkat dan diamkan sebentar hingga cukup dingin
  8. Keluarkan dari loyang, kemudian olesi seluruh bagian cake memakai cream cheese dan taburi bagian atasnya dengan keju parut
  9. Beri buah cherry di tengahnya
  10. Cake Keju untuk ulang tahun pun siap disajikan

Sangat mudah bukan untuk mengkreasikan resep kue ulang tahun sederhana yang satu ini ? Dengan resep yang sederhana, kita sudah bisa menyajikan sebuah kue yang istimewa untuk hari yang istimewa juga.