Cara Mendukung Pendidikan Anak Dalam Keluarga Sejak Dini

0
2666
Cara Mendukung Pendidikan Anak dalam Keluarga

Cara Mendukung Pendidikan Anak dalam Keluarga

Pendidikan Anak dalam Keluarga – Membesarkan dan mendidik anak merupakan kewajiban setiap orang tua. Mendidik anak bukanlah hanya mengikutkan anak-anak dalam pendidikan formal seperti sekolah saja tetapi mendidik anak dapat dilakukan dirumah bersama dengan anggota keluarga. Pembentukan karakter anak akan lebih mudah dilakukan dalam lingkungan keluarga karena waktu anak jauh lebih banyak bersama dengan keluarga dibandingkan dengan waktu sekolah formal mereka. Bagaimana cara mendidik anak dalam lingkungan keluarga? Berikut adalah beberapa jenis pendidikan anak dalam keluarga disini:
1.Keadilan
Terkadang orang tua tidak menyadari bahwa telah berlaku kurang adil terhadap anak-anak mereka bahkan terkadang melihat anak secara subjektif. Contohnya jika terdapat dua anak dalam keluarga dan keduanya memiliki tingkat kecerdasan yang berbeda maka orang tua lebih cenderung memperhatikan yang lebih pintar saja dan selalu berkata kepada anak yang lain agar memiliki tingkat kepintaran yang sama dengan anak yang lainnya. Hal ini justru anak menyebabkan masalah pada anak-anak yang akan berdampak pada kehidupan mereka hingga dewasa. Anak-anak akan merasa bahwa orang tua mereka pilih kasih dan kurang perhatian sehingga dewasa kelak mereka kurang peduli dengan keluarga dan orang tua. Jadi setiap orang tua harus berlaku adil dan mengerti perbedaan kondisi masing-masing anak.
2.Saling menghormati
Bunda dapat mengajarkan kepada anak untuk selalu menghormati orang-orang yang lebih tua dari mereka seperti dengan memanggil kakak, tante, bibi, kakek, dan lainnya. Selain itu berikan contoh bertutur kata sopan kepada orang yang lebih tua dan selalu mencium tangan orang tua sebelum bepergian keluar rumah sehingga anak juga akan menirukannya.
3.Kedisiplinan
Bunda tentu ingin memiliki buah hati disiplin dan tepat waktu bukan? Ajarkan anak-anak untuk selalu disiplin yaitu dengan membiasakan anak bangun pagi, berangkat sekolah tepat waktu, membagi waktu bermain dengan dengan waktu belajar, dan lainnya. Dengan kebiasaan ini maka anak akan terbiasa hidup disiplin dan tepat waktu.
4.Ketaatan
Taat pada aturan yang berlaku merupakan sikap yang harus dimiliki oleh anak-anak. Bunda dapat mengajarkan ketaatan pada anak-anak dengan membiasakan mereka membuang sampah pada tempatnya, buang air kecil di kamar mandi, meletakkan peralatan sekolah pada tempatnya, dan lainnya.
Itulah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mendidik anak dalam lingkungan keluarga, jangan lupa penuhi kebutuhan nutrisi anak dengan produk berkualitas Wyeth.