Hampir Tidak Ada Resiko Dari Bisnis Isi Ulang Pulsa

0
1821
Hampir Tidak Ada Resiko Dari Bisnis Isi Ulang Pulsa
Hampir Tidak Ada Resiko Dari Bisnis Isi Ulang Pulsa

Tidak dipungkiri jika manusia sekarang ini sangat ketergantungan pada alat komunikasi seperti Handphone. Banyak alasan untuk hal tersebut, karena sekarang ini mungkin hidup akan sulit tanpa adanya alat komunikasi. Alat komunikasi menjadi sebuah kebutuhan dimana segala aktivitas seperti berbisnis bisa mudah dilakukan dengan adanya alat tersebut. Karena alasan tersebutlah bisnis isi ulang pulsa dinilai cukup meyakinkan. Walaupun upah yang didapat sedikit, namun jika pembelinya banyak maka pendapatanpun akan semakin besar karena untuk berbinis pulsa ini tidak membutuhkan banyak waktu serta tidak ada resiko rugi terkecuali ada konsumen yang tidak membayar.

Sebenarnya setiap usaha apapun memiliki resiko kerugian masing-masing, namun dalam bisnis isi ulang pulsa, kerugian tersebut sangatlah minim dan dapat diantisipasi. Berbeda dengan usaha lainnya, bisnis ini hanya mengalami rugi ketika terjadi kesalahan dalam transaksi yaitu salah memasukan nomer yang akan diisi pulsanya sehingga konsumen protes karena pulsanya tidak masuk. Kerugian yang lainnya yang biasa terjadi yaitu karena masalah jaringan dimana saldo terpotong dalam sebuah transaksi tapi pulsanya tidak masuk. Hal ini bisa diminimalisir dengan cara mengajukan pengaduan pada agen retail pulsa yang bersangkutan. Selain kedua masalah tersebut, tidak ada masalah lainnya sehingga bisnis ini nyaman untuk dijalankan. Bisnis pulsa ini dapat tidak membutuhkan waktu khusus sehingga cocok untuk mereka yang sedang mencari usaha sampingan.