Enaknya Makanan Pancake dari Oat

0
1730
makanan sehat oat
makanan sehat oat

Sarapan anda ingin lebih berkualitas yaitu dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung gizi dan tentunya makanan rendah kalori. Sehingga apabila anda sedang dalam program diet, anda tidak perlu khawatir program anda terganggu.

Anda bisa memakan sarapan dengan makanan yang terbuat dari Oatmeal. Berikut ini merupakan beberapa resep makanan yang terbuat dari Oatmeal yang bisa anda coba dirumah anda untuk anda jadikan makanan sarapan pagi.

Menu yang pertama yaitu Pancake Oatmeal With Chesse. Untuk bahan-bahan yang digunakan untuk membuat makanan yang satu ini yaitu:

  • 1 butir telur
  • 1 sendok makan margarin
  • 2 sendok makan tepung Oats
  • 1 sendok makan gula pasir, dan
  • Keju yang sudah diparut.

Untuk cara pembuatannya yaitu langkah yang pertama yaitu anda kocok telur, kemudian anda masukkan tepung Oats selanjutnya anda aduk bahanbahan tersebut sampai rata dan anda bia tuangkan gula pasir dan aduk sampai rata. Untuk langkah selanjutnya anda panaskan Teflon atau wajan selanjutnya ada beri margarin. Untuk selanjutnya anda tuang bahan-bahan yang sudah dikocok tadi. Anda bolak-balik adonan di wajan agar matang. Setelah matang, anda sajikan di atas piring dan anda taburi keju parut di atasnya.

Menu makanan rendah kalori selanjutnya yaitu Kue Oat Pisang Ambon Manise. Untuk bahan-bahan yang diperlukan yaitu:

  • 1 buah pisang ambon
  • 3 sendok makan teh Havermout
  • 1 sendok makan butter yang tidak memiliki rasa
  • 1 buah kuning telur ayam
  • Bubuk kayu manis secukupnya

Untuk cara pembuatannya yaitu langkah pertama anda hancurkan pisang ambon dengan menggunakan garpu ataupun dengan sendok. Selanjutnya anda campurkan pisang dengan havermout,  butter, dan kuning telur. Aduk semua bahan sampai rata. Untuk tahap selanjutnya anda siapkan cetakan kue kukus ataupun anda bisa menyiapkan wadah yang tahan panas. Selanjutnya anda masukkan bahan-bahan yang sudah dicampur tadi pada cetakan yang sudah diolesi minyak goreng ataupun mentega. Anda taburi kue yang sudah ada dicetakan dengan bubuk kayu manis. Selanjutnya anda kukus kue selama 10 menit.