Cara Mengetahui Kualitas Berlian untuk Hadiah Ulang Tahun

0
495
Hadiah Ulang Tahun

Ulang tahun merupakan momen berharga yang sayang untuk dilewatkan bersama keluarga dan sahabat. Ketika anda berulang tahun, kerabat terdekat akan memberikan hadiah ulang tahun terbaik untuk anda. Hadiah ulang tahun yang ideal merupakan hadiah yang berharga untuk anda dan anda sukai. Tidak hanya anda, kerabat dan orang terdekat pastinya menantikan momen membahagiakan ini. 

Berlian merupakan salah satu pilihan hadiah ulang tahun untuk anda yang sedang kesulitan mencari hadiah ulang tahun. Berlian yang memiliki kualitas baik dan terlihat indah, pastinya akan membuat senang orang yang berulang tahun di hari bahagia tersebut. Dari berbagai macam kriteria berlian dengan kualitas baik, warna berlian merupakan hal penting yang harus anda perhatikan ketika memilih berlian. Warna berlian mempengaruhi tampilan berlian dan intensitas kilauannya. 

Hadiah Ulang Tahun
Hadiah Ulang Tahun

Berdasarkan The Gemological Institute of America (GIA) sebuah lembaga yang berfokus pada penelitian dan edukasi tentang batu permata yang berbasis di California. Dalam hal warna, berlian memiliki skala warna sendiri mulai dari tingkatan D dan tingkat Z. Berlian bertingkat D diberikan untuk berlian yang tidak berwarna atau colorless, sementara tingkat Z diberikan kepada berlian dengan warna kuning muda atau coklat. Kalian pasti akan berpikir berlian dengan tingkatan warna Z akan lebih mahal karena memiliki warna lebih mencolok dan menarik, sebaliknya justru yang lebih mahal adalah berlian tingkat D yang dinilai sebagai berlian dengan tingkat yang paling tinggi.

Karena berlian memiliki tingkat pantulan yang tinggi, berlian yang tidak berwarna atau colorless akan memantulkan cahaya yang lebih berkilau. Berlian yang 100% murni adalah berlian yang transparan dan tidak memiliki warna atau colorless. Sementara berlian yang berwarna, mengandung campuran dari zat lain atau cacat struktur sehingga menyebabkan berliannya memiliki warna. Hal inilah yang menyebabkan berlian colorless lebih mahal dan berharga karena memiliki tingkat kemurnian yang tinggi. Maka berlian putih yang memiliki noda kekuningan sedikit saja, dapat mengurangi harga berlian tersebut.

Berlian dengan warna yang lebih mencolok tanpa cacat seperti merah, biru, pink, dan kuning merupakan berlian yang cukup langka. Berlian dengan tingkat warna yang tinggi seperti biru, merah, pink, dan kuning merupakan berlian termahal yang memiliki warna. Berlian berwarna merah merupakan berlian berwarna yang paling langka di antara berlian berwarna lainnya. 

Menurut harganya, berlian berwarna dapat dibagi kedalam empat kategori, 

  1. Berlian pada kategori pertama yaitu berlian dengang harga yang relatif murah. Berlian pada kategori ini umumnya berwarna abu abu dan coklat kekuning-kuningan. 
  2. Berlian pada kategori kedua yaitu berlian dengan harga yang sedang. Berlian di kategori ini merupakan berlian yang berwarna kuning terang dan oranye kekuning-kuningan. Namun, berlian yang memiliki rona dan intensitas warna utama oranye murni akan sangat mahal jika tidak tercampur warna lain.
  3. Berlian pada kategori ketiga yaitu berlian dengan harga mahal. Contohnya seperti berlian berwarna pink, ungu, violet, dan biru. Karena berlian ini memiliki jumlah yang terbatas, maka harga berlian ini menjadi mahal karena sulit dicari.
  4. Berlian pada kategori keempat atau yang terakhir yaitu berlian dengan harga sangat mahal. Berlian pada kategori ini adalah berlian berwarna merah, yang merupakan berlian dengan warna paling langka.

Demikianlah pengklasifikasian berlian berdasar warna, kamu dapat memilih berlian yang sesuai klasifikasi dan memiliki kualitas tinggi sebagai hadiah untuk orang terdekat.